New Goals

Created by jannoon028 - www.freepik.com

Tiga tahun belakangan terbukti menjadi salah satu periode tersulit dalam hidup saya. Bukan karena faktor kesulitan keuangan, depresi, atau masalah keluarga. Tersulit dalam konteks ini adalah kesulitan dalam mengatur dan menyeimbangkan hidup.

Saya percaya bahwa “balanced life” adalah sesuatu yang mustahil, tetapi upaya untuk mewujudkan hal ini justru membuat saya menjadi lebih waras. Karena itu, berlebihan dalam bekerja ataupun dalam bersantai juga berbahaya dan menggiring jalan menuju kehancuran.

Sejak akhir 2015 hingga saat ini, sulit rasanya untuk bisa kembali menjadi sosok yang dulu sangat menikmati hidup, pekerjaan, hingga hobi. Perpindahan kantor, keterbatasan waktu, dan bertambahnya tanggung jawab tentunya berdampak pada perubahan saya dalam menulis, bermain musik, bermain puzzle, bahkan untuk membaca buku sekalipun.

Karena itu, di 2019 ini saya bertekad untuk mengubah situasi ini, paling tidak dengan target yang masuk akal. Sekedar flash back, saya pernah membuat target di tahun 2015 dan 2016, yang jika dibaca sekarang, sungguh sangat di luar nalar (orang gendut mana yang bisa lari 2015 kilometer dalam setahun?).

Terlepas dari itu, berikut target yang saya buat sebelum ulang tahun ke-35 di tahun 2020. (sebagai bagian dari akuntabilitas, saya bagikan proses pencapaian target melalui link ini: https://trello.com/b/QLajy7bH/2019-goals)

Tiga Target Utama
Saya menuliskan tiga target utama: (1) menurunkan berat badan 35 kilogram; (2) lari 5 kilometer di bawah 35 menit; dan (3) lari 10 kilometer di bawah 70 menit.

Kalau target nomor (1) tercapai, seharusnya target nomor (2) dan (3) akan lebih mudah untuk diraih. Biar bagaimana, berat badan akan sangat berpengaruh pada kecepatan saat berlari. Tapi target nomor (1) ini memang cukup menantang. Normalnya, 35 kilogram seharusnya bisa dilakukan dalam waktu 2 tahun, atau dalam bahasa saya, ini bisa saya lakukan sebelum ulang tahun ke-35.

Meski saya tidak 100 persen yakin bisa kehilangan 35 kilogram, tapi kalau berat badan saya bisa sampai dua digit, tentunya menjadi perkembangan yang lebih baik.

Kali ini saya juga tidak terlalu menetapkan target yang ambisius seperti 2015 atau 2016. Because shit happens.

Bagaimana Rencana Saya?
Untuk mencapai target pada tahun ini, saya membuat rencana yang lebih spesifik dan masuk akal.

  1. Sepuluh ribu langkah setiap hari
  2. Sepeda statis setiap hari
  3. Lari 3 kilometer 2x seminggu
  4. Lari 5 kilometer 1x seminggu
  5. Rest day di hari Minggu
  6. Makan 2x sehari (mengurangi porsi nasi, makanan siap saji, makanan instan, dan jajan lainnya)
Dengan rencana ini seharusnya target saya bisa tercapai hingga akhir tahun 2019. Tentunya jika saya bisa mengeksekusi rencana ini dengan konsisten.

Comments